Selasa, 26 Agustus 2008

Mathematic Challenge 2008 kerjasama Telkom Speedy-FMIPA Unlam berakhir

Mathematics Challenge 2008 (Kompetisi Mathemathics secara Online berbasis Web) kerjasama Fakultas MIPA Unlam Banjarbaru-Telkom Speedy Kandatel Kalsel yang dilaksanakan mulai tanggal 9 s/d 23 Agustus 2008, telah berakhir. Pada babak final 5 Peserta beradu kemampuan menjawab soal pertanyaan matematika yang diberikan oleh panitia.
Selamat kepada para juara pada kompetisi ini, Juara I  lomba Mathematic Challege 2008 yang diraih oleh sdr. Abrari Noor Hasmi dari SMA 7 Banjarmasin (Abrari, juga merupakan juara lomba Speedy Competition yang dilangsungkan di Duta Mall oleh Telkom beberapa waktu lalu) - Juara II Prasetyo Nugraha Juara dari SMA 7 Banjarmasin dan Harapan I diraih sdri Reyhanah, Harapan II sdr. M. Fuad serta harapan III oleh sdri. Mariani.
Terimakasih kepada bapak/ibu guru serta sekolah yang telah berpartisipasi dalam acara ini, antara lain SMA 1 Kotabaru, SMA Negeri 2 Banjarbaru, SMA Negeri 1 Kandangan, SMA Negeri 1 Barabai, SMA Negeri 1 Martapura, SMA 1 Rantau, SMA 1 Banjarmasin.

Ayo tingkatkan terus kemampuanmu... dan sampai ketemu di ajang sain online selanjtnya... Salam "cerdas bersama Telkom"

1 komentar:

nanahandrie 5 September 2008 pukul 21.28  

Thanks Pa atas dukungannya dalam acara MC ini., ..HIMATIKA "Real"Fmipa Unlam..

Selamat MEnjalankan Ibadah Puasa.....

Pengikut

Recent viewer

  © Blogger template 'Perfection' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP